Semua yang perlu Anda ketahui tentang app Pulse

Diperbarui 1 bulan yang lalu | Waktu baca: 5 min
Simpan

Pulse adalah app yang mudah digunakan untuk mengelola properti Anda dari mana saja. Kami mengembangkannya dengan mempertimbangkan kebutuhan Anda, berdasarkan masukan Anda dan mitra lain tentang pengelolaan reservasi.


Isi artikel ini


Fitur-fitur utama Pulse

App Pulse menyatukan banyak fitur praktis yang membantu Anda mengelola properti dengan cepat. App ini memiliki fitur kalender dan gambaran check-in dan check-out tamu Anda. Anda juga dapat menggunakan app ini untuk:

  • Mengelola ketersediaan properti
  • Mendapatkan notifikasi pemesanan, pembatalan, dan ulasan
  • Memantau kinerja properti dan menemukan peluang untuk meningkatkan kinerja
  • Menanggapi pesan tamu dengan cepat dan mudah

Login ke Pulse

Anda dapat login ke Pulse dengan nama pengguna dan kata sandi ekstranet Anda. Saat Anda login ke Pulse untuk pertama kali atau menginstalnya di perangkat baru, kami akan meminta Anda memverifikasi perangkat tersebut. Tindakan pengamanan ini dirancang untuk melindungi data Anda dan tamu Anda.

Berikut cara memverifikasi perangkat Anda:

  1. Login ke Pulse
  2. Pilih nomor ponsel Anda dari daftar nomor yang ada
  3. Pilih apakah Anda ingin menerima kode verifikasi melalui panggilan telepon atau SMS
  4. Masukkan kode di Pulse dan pilih Verifikasi sekarang

Memverifikasi perangkat Anda

Jika Anda mencoba memverifikasi perangkat dengan nomor ponsel, tetapi app tidak menampilkan nomor yang ingin Anda pakai untuk menerima kode verifikasi, berikut langkah yang dapat Anda lakukan:

  1. Login ke Pulse
  2. Pilih Nomor saya belum terdaftar
  3. Anda akan diminta untuk memverifikasi perangkat dari ekstranet
  4. Log in ke ekstranet lalu pilih Akun kemudian pilih Perangkat saya
  5. Ikuti petunjuk untuk memverifikasi perangkat Anda.
  6. Setelah memverifikasi perangkat Anda di ekstranet, Anda bisa login ke app Pulse

Mengelola perangkat yang memiliki akses ke Pulse

Anda dapat mengelola perangkat mana saja yang memiliki akses ke app Pulse di ekstranet. Berikut caranya:

  1. Log in ke ekstranet
  2. Klik Akun, lalu pilih Perangkat saya
  3. Anda akan melihat daftar perangkat Anda yang memiliki akses ke Pulse. Untuk menghapus perangkat, klik Tolak

Perangkat dan versi yang didukung

Pulse tersedia di perangkat Android dan iOS. Untuk menjaga keamanan data dan memastikan Anda dapat mengakses fitur Pulse terbaru, perbarui sistem operasi perangkat Anda ke versi berikut:

  • Android 9.0 atau lebih tinggi
  • iOS 15.6 atau lebih tinggi

Menggunakan Pulse di versi Android atau iOS yang lama

Pada 9 November 2023, kami menghentikan dukungan untuk app Pulse pada perangkat Apple yang menggunakan versi di bawah iOS 15.6. Mulai 1 Oktober 2023, kami juga menghentikan dukungan untuk app Pulse pada perangkat Android yang menggunakan versi di bawah Android 9.0.


Menggunakan Pulse di sistem operasi lama

Anda tidak dapat menggunakan app Pulse jika belum memperbarui sistem operasi ke versi yang tercantum di atas. Peningkatan dan fitur app baru memerlukan sistem dengan keamanan yang lebih tinggi, jadi Anda perlu memperbarui sistem operasi perangkat Anda untuk memperbarui app.

Untuk mengetahui cara memperbarui perangkat Anda, klik di sini untuk Android atau klik di sini untuk iOS.

Apakah artikel ini bermanfaat?